9 Jan 2017

8 Proses Pembelian Produk Promo Imlek 2017 di Blanja.com


BCZT 8 - Postingan saya kali ini mengulas proses seseorang yang akan melakukan pembelian produk di salah satu situs terkemuka tanah air yaitu blanja.com yang sudah sejak lama bekerjasama dengan pihak e-commerce populer dunia yaitu Ebay. Proses pembelian ini terkait dengan Promo Imlek 2017 yang sangat disayangkan apabila kita lewatkan begitu saja.

Promo Imlek pada awal tahun baru 2017 kali ini sangat menarik, dan tentunya semua para penggemar belanja online juga sangat menyukai dengan berbagai promo yang selalu tersedia diberbagai kesempatan, blanja.com sangat memahami hal tersebut dan juga selalu menawarkan berbagai promo maupun diskon agar semua pelanggan selalu terpuaskan.

Berikut 8 proses pembelian produk promo imlek 2017 di blanja.com dengan sesederhana mungkin agar lebih mudah dan semoga dapat difahami yang sebagian besarnya saya kutip dari situs resmi mereka.

1. Mendaftarkan diri - situs resmi blanja.com memiliki fasilitas keanggotaan agar dapat memudahkan semua calon pembeli saat melakukan berbagai transaksi pembelian produk. selain itu, fasilitas keanggotaan dari sistem canggih mereka juga dapat menjamin keamanan semua data pribadi semua pelanggannya.

2. Pilih Promo - jika Anda ingin membeli sebuah produk dari berbagai kesempatan promo seperti Promo Imlek 2017 kali ini, silahkan masuk ke halaman resmi blanja.com yang terkait dengan Promo Imlek tersebut dan carilah barang yang Anda inginkan sesuai dari produk promo yang mereka tawarkan.

3. Klik "Beli sekarang" - Sesudah memilih produk dari penawaran promo tersebut Anda dapat membeli melalui halaman Product Detail Page suatu produk tersebut dan klik "Beli sekarang".

4. Konfirmasi informasi - Konfimasi semua keterangan informasi seperti alamat pengiriman barang maupun segala informasi pesanan dan informasi lainnya, kemudian klik "Selanjutnya".

5. Cek pesanan dan klik "Bayar" - Setelah konfimasi semua informasi sudah dikerjakan, Anda dapat mengecek semua pesanan produk yang Anda inginkan melalui halaman "My blanja" > "Pesanan Saya", Selanjutnya Anda dapat melanjutkan proses dengan mengklik "Bayar" seperti pada contoh gambar dibawah ini.


6. Pembayaran - Sesudah mengklik "Bayar" dan membayar pesanan melalui berbagai cara pembayaran yang sudah disediakan pihak blanja.com, Anda dapat melihat status pemesanan akan segera berubah menjadi status "Telah dibayar".

7. Menunggu pengiriman - Selanjutnya Anda tinggal menunggu pengiriman barang sampai ke alamat yang Anda muat pada informasi pengiriman barang dan kemudian melakukan konfimasi jika sudah menerima produk yang dipesan melalui halaman status pemesanan.

8. Selesai - Ketika Anda sudah melakukan konfirmasi penerimaan pada halaman status pemesanan produk, status tersebut akan berubah menjadi setatus "Selesai" karena sudah berhasil melakukan semua proses pembelian produk melalui situs resmi blanja.com tersebut.

Demikian 8 poses pembelian produk Promo Imlek 2017 yang dapat Anda terapkan disitus jual beli online blanja.com dengan sangat mudah. Semoga bermanfaat dan selamat berbelanja menggunakan Promo Imlek 2017.

Silahkan berkomentar